Microsoft Perbarui Software Pengembang Robot
SANTA CLARA, RABU - Teknologi robotika makin populer dan menjadi ladang bisnis baru yang dibidik Microsoft melalui peluncuran Robotic Developer Studio 2008. Produk tersebut merupakan software edisi ketiga yang menawarkan tools untuk mendesain robot.
Microsoft meluncurkan untuk pertama kalinya di RoboDevelopment Conference and Expo di Santa Calara, California, minggu ini. Sebanyak 60 perusahaan pembuat robot telah bekerja sama dengan Microsoft sehingga platform RDS 2008 dapat dipakai untuk memprogram robot-robot komersial tersebut, misalnya buatan Lego atau iRobot.
Software edisi ketiga ini tersedia dalam tiga versi. Edisi Express bebas diunduh dan digunakan karena memang disediakan bagi pehobi. Versi Standar yang ditujukan untuk pengembang robot profesional dijual 500 dollar AS. Sayang versi akademis untuk pelajar dan pendidikan belum tersedia saat ini.
Pada edisi sebelumnya, pengguna dari kalangan pelajar maupun profesional dapat menggandakan komponen utama runtime yang disebut Concurrency and Coordination Runtime and Decentralized Software Services secara legal sampai 200 salinan. Namun, pada versi terbaru, komponen tersebut bebas disalin sebanyak mungkin.
Sejauh ini software edisi sebelumnya telah diunduh sebanyak 250.000 kali.